Virus tidak hanya menjangkit makhluk hidup, naun demikian komputer pun memilki resiko yang sama untuk terserang virus. Bedanya, virus pada komputer biasanya menyebabkan komputer mengalami malfungsi, bahkan bisa mengalami kerusakan terutama softwarenya. Virus sendiri memiliki banyak sekali jenisnya. Berikut ini adalah beberapa jenis dari virus pada komputer:
ads
- Trojan
- Worms
- Web Scripting virus
- Multipartite Virus
- FAT Virus
- Companion Virus
- Polymorphic Virus
- Directory Virus
Pada dasarnya, untuk mendeteksi bahwa komputer anda sudah terserang oleh sebuah virus dari jenis apapun, ada beberapa gejala dan juga ciri-ciri yang bisa anda rasakan pada komputer anda. Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri dari kompter yang terkena virus:
- Memory pada drive anda menyusut secara tiba-tiba.
- File anda banyak mengalami kerusakan atau corrupt.
- Harddisk mengalami corrupt (baca juga penyebab kerusakan harddisk)
- File-file hilang atau ter-hidden.
- Kinerja komputer menjadi melambat.
- Komputer mengalami self restart atau mati secara mendadak.
- Ada program yang mungkin tidak bisa berjalan seperti biasa.
- Antivirus mendadak off.
- Muncul pesan atau notifikasi aneh seperti bahasa alien.
- Kemunculan file aneh di dalam komputer anda.
Virus Shortcut pada Komputer, Harddisk, dan Flash Drive
Salah satu jenis virus yang paling menyebalkan dan banyak ditemui oleh user adalah virus shortcut. Virus shortcut banyak menyerang perangkat keras komputer yang memiliki kapasitas sebagai storage drive, seperti harddisk dan juga flash drive. Biasanya virus ini paling mudah menular, dan banyak muncul pada flash drive USB.
Virus shortcut sendiri pada dasarnya bisa digolongkan ke dalam jenis virus yang berjenis Directory virus. Hal ini disebabkan karena virus shortcut merupakan salah satu jenis virus yang memang menginfeksi direktori dari file di komputer dan juga storage device anda, sehingga dapat menyebabkan gangguan pada direktori anda.
Apakah Virus Ini Berbahaya?
- Tidak membuat file dan data menjadi corrupt.
- Hanya ditujukan untuk membuat kepanikan pada user.
- Pada dasarnya sangat mudah dan juga simple untuk diatasi dan dibasmi.
Yang merupakan inti pokok dari virus shortcut ini adalah membuat usernya menjadi panik, sehingga mungkin secara sadar atau tidak sadar user langsung melakukan proses formatting pada storage device, dan bahkan membeli storage devices baru yang harganya terbilang cukup mahal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar